Gotong royong pembuatan Parit

Gotong royong pembuatan parit dari salatan masjid ke barat. Gotong royong dilakukan secara bergiliran pada hari kerja Senin s/d Sabtu. Untuk Hari Minggunya Gotong royong serentak secara umum.

Parit yang dikerjakan secara Gotong - Royong

Parit yang dikerjakan secara Gotong Royong Oleh segenap pemuda dan bapak - bapak di dusun Pelem. Baik yang memiliki garapan sawah maupun yang tidak memiliki. Hal ini menunjukkan besarnya jiwa kebersamaan warga masyarakat dusun Pelem, Harjobinangun Pakem Sleman Yogyakarta.

Gotong royong pembuatan lahan Pinian Demplot 2013

Pembuatan pinian lahan demplot tahun 2013.

Tedunan Demplot 2013

Pada hari Kamis, 26 Desember 2013, kelompok tani Mulyo Mukti mengadakan tradisi Tedunan ( Yaitu mewujudkan rasa syukur pada yang Maha Kuasa karena masih diberikan kesempatan untuk memulai musim tanam di akhir 2013 ).

Penerapan Pupuk Organik Buatan Sendiri

Cabe rawit ini banyak dipupuk dengan menggunakan pupuk cair buatan sendiri yang diramu dari bahan - bahan alam yang tersedia disekitar kita.

Kamis, 25 Desember 2014

Tedunan Demplot ( SLPTT ) Kelompok tani mulyo mukti tahun 2014

Salam Hangat Kadang Tani...
Dalam kesempatan ini admin akan kembali mempublikasikan kegiatan yang telah dilakukan oleh kelompok tani mulyo Mukti.

Alhamdulillah pada tahun 2014 ini kembali mengikuti kegiatan SLPTT atau biasa disebut demplot penanaman padi ciherang secara berkelompok dengan luas lahan sekitar 11800m2.

Hari ini, Kamis 25 Desember 2014 telah dilakukan penanaman pertama yang dibuka dengan mengadakan kegiatan Tedunan ( syukuran ). Dihadiri oleh anggota demplot, pengurus kelompok tani mulyo mukti, warga dan petugas PPL kecamatan Pakem.

Berikut ini adalah foto - foto kegiatan tersebut.